Tuesday 5 June 2018

DUA JENIS TANGISAN

DUA JENIS TANGISAN
oleh : Andi Kusnadi

Ini adalah penjelasan dari pertanyaan yang diajukan oleh seorang yogi pada Sayadaw.

Pertanyaan :
Saya sangat menikmati meditasi selama retret, tetapi karena berbagai macam hal, saya harus kembali ke rumah.
Kesenangan yang  didapat tak dapat dibandingkan dengan
kesenangan lain apapun. Saya ingin menangis dan sebenarnya saya menangis ketika saya
harus kembali ke rumah. Apakah ini baik? Apakah ini merupakan keadaan baik (kusala) atau keadaan tidak baik (akusala)?


Jawaban:
Ada dua jenis tangisan.
1.   Seseorang   khawatir,   sedih   dan   menangis   saat   kematian   orang tuanya, sanaksaudaranya, dan saat mengalami kerusakan   dan   kehilangan   kekayaan   dan   harta bendanya.
2.  Tangisan yang timbul akibat kegiuran (pīti) yg terjadi karena rasa hormat dan senang dalam dhamma selagi bermeditasi vipassanā.

Dari dua jenis tangisan tersebut, jenis yang pertama adalah tidak baik, karena ini
disebabkan oleh kekhawatiran atau penyesalan (kukkucca) dan kemarahan (dosa) yang
dapat menuntun seseorang ke 4 alam rendah (apāya) dan mengakibatkan perbuatan yang
tidak baik (akusala kamma).
Saat bermeditasi vipassanā, seseorang menaruh hormat pada dhamma, merasa bahagia dan meneteskan air mata. Hal ini bagus karena ini adalah penyebab tercapainya dhamma mulia. Karena didominasi oleh rasa senang dan gembira, hal ini mengakibatkanperbuatan baik (kusala kamma).

Yogi juga mengatakan bahwa kesenangan di dalam dhamma saat bermeditasi tak
dapat dibandingkan dengan kesenangan lain apapun. Hal ini sesuai dengan apa yang Sang
Buddha katakan, ”Dari semua kesenangan (rasa senang), rasa senang di dalam dhamma
adalah yang terbaik dan termulia (sabbaratim dhammaratim jināti).
”Saat mencapai pengetahuan pandangan terang ke 4 (udayabbaya ñāna), yogi
merasa ringan, menurut (fleksibel) dan damai baik di pikiran maupun jasmani.
Hal ini merupakan   manifestasi   dari   kegiuran   dimana   rasa   senang   dan   kegembiraan   ini, jangankan oleh manusia, bahkan dewa awam (biasa) pun tak dapatmerasakannya.,” kata Sang Buddha.

Yogi   menikmati   latihan   meditasinya   karena mengalami   kegiuran yang tak terbandingkan dari bermeditasi 
vipassanā.

Ada empat macam kegiuran, tiga kegiuran yg berhubungan dengan hal duniawi dan satu kegiuran dhamma.
1. Kāmāmisāpīti
     kegiuran yang timbul akibat kepuasan kesanangan indera.

2.  Vattāmisāpīti
      kegiuran yang  timbul akibat terpenuhinya pelaksanaan perbuatan baik yang ditujukan  demi kesenangan duniawi, yang tak terbebas dari lingkaran kelahiran kembali.

3.  Lokāmisāpīti
       kegiuran yang timbul akibat kesuksesan dan keberhasilan duniawi.

4.  Dhammapīti
       kegiuran yang timbul saat bermeditasi.

Tiga  kegiuran  yang  pertama  tidak layak  digolongkan  sebagai  kegiuran yang
merupakan salah satu dari 7 faktor pencerahan (Pīti Bojjhanga). Ketiganya tidak dapat membantu dalam pengembangan dhamma mulia. Oleh karena itu, ketiganya bukanlah kegiuran bagi siapa yang menginginkan pencapaian dhamma mulia dalam kehidupan ini juga. 

Ada 5 macam Dhammapīti :
1.  Khuddakapīti
       kegiuran kecil yang timbul sesekali berupa getaran kecil di punggung
atau dada.
2.  Khanikapīti
       kegiuran sesasat yang timbul timbul cukup sering berupa getaran kecil di
punggung atau dada.
3.  Okkantikapīti
        kegiuran yang menghujani/ mengguyur, kadang  timbul  berupa rasa sejuk atau rasa hangat pada bagian bawah tubuh dan bergerak naik ke atas, kemudian menghilang. Kadang sebaliknya dari atas tubuh turun ke bawah dan menghilang.
4.   Ubbegapīti
        kegiuran   yang mengangkat/ mendorong   (uplifting)  yang   dapat
mengakibatkan seseorang mengapung atau melompat di udara.
5.   Pharanāpīti
        kegiuran yang meresap dan menyebar keseluruh tubuh seperti minyak yang meresap ke segumpal kapas.
Seorang   yogi   yang   berlatih   vipassana   biasanya   mengalami  pharanāpīti saat
mencapai pengetahuan pandangan terang ke-4. Kegiuran ini meresap dan menyebar keseluruh landasan indera (mata, telinga, hidung, lidah, tubuh, dan pikiran), seperti minyak  yang  meresap  dan menyebar  ke segumpal  kapas. 

Biasanya,  karena 5 jenis
kegiuran inilah para yogi senang berlatih di pusat meditasi.


Dikutip dari buku ”Questions and Answers” by Sayadaw U Kundalābhivamsa.
===============================================================
Semoga setelah membaca atau mendengar hal ini, semua makhluk dapat mengikuti,
berlatih, dan berkembang sesuai parami (kesempurnaan) masing-masing. Semoga semua makhluk dapat merealisasi  dhamma Mulia dan kedamaian serta kebahagiaan 
Nibbāna, padamnya semua penderitaan, yang telah semua makhluk cita-citakan dengan latihan yang mudah dan cepat. Saԃhu.. ‎​ڪaԃhu... ‎​‎​‎​ڪaԃhu‎​... 🙏🏻

No comments:

Post a Comment